Senin, 02 November 2009

Memanggil File Movie di Luar Flash

Action untuk memanggil file movie yang berada di luar Flash adalah Load External Movieclip di kategori Movieclip. Pada latihan ini, kita akan memanggil file shockwave dengan nama joke.swf yang berisi animasi kartun lucu.
1. Buat file baru (File > New), lalu langsung simpan filenya (File > Save As), misalnya disimpan dengan nama loadswf.fla.
2. Klik frame 1, lalu klik pada Behaviors Panel sehingga akan tampil menu. Pilihlah Movieclip > Load External Movieclip.
3. Akan tampil sebuah kotak dialog. Isikan nama file swf (shockwave) yang akan dipanggil pada bagian Type the URL to the .swf file you want to load, misalnya joke.swf.
4. Sekarang di Timeline Panel dapat dilihat bahwa pada frame 1 terdapat huruf a yang menandakan bahwa pada frame tersebut terdapat action/behavior.
Untuk melihat hasilnya, klik menu Control > Test Movie. Akan langsung ditampilkan movie swf (shockwave) yang berupa animasi kartun lucu.
Catatan:File joke.swf harus berada dalam satu folder dengan file loadswf.fla (file yang berisi action untuk memanggil movie tersebut/file joke.swf).

1 komentar: